Senin, 12 Maret 2012

Pelarian Panjang

aku berlari

terus dan terus tanpa henti

ak takut aku menjadi yang terakhir

aku takut kali ini aku yang terjatuh.

terus berlari tanpa henti


lari dan lari

kenapa aku harus mengejar mimpi itu

mimpi yang bukan pilihanku

mimpi yang tak bersinar jika ku gapai

tapi mimpi itu seolah-olah menarikku untuk nenyentuhnya

sehingga aku masih berlari


aku pun masih terus berlari

namun kali ini aku menengok kebelakang

berharap ada seseorang menarikku untuk menghentikan pelarian ini.

namun semua kosong

hampa sunyi

hanya suara kakiku yg jelas terdengar

karena aku masih berlari


Oh tuhan, bantulah hambamu dalam pelarian ini.

Kemanakah hamba harus menetap?

Semua penuh dengan tawaran menyesatkan.

Haruskah hamba ini tetap berlari

walau kaki sudah tak terlihat lagi.

Namun aku sadar

Aku harus bersabar

Tuhan tetap lah disampingku, karena hanya Engkaulah satu-satunya yang ku percaya.


Published with Blogger-droid v2.0.4

Senin, 05 Maret 2012

My Loloters

Hidup memang sulit ditebak. Aku tak menyangka bisa bertemu dengan kalian sebelumnya. Jujur awalnya aku kurang menyukai kelas ini. Ada beberapa temanku yang sangat aku tidak sukai ternyata akan menjadi teman sekelasku selama 2 tahun kedepan. Di hari itu saat hari pertama aku bersama kalian aku sungguh merasa kangen dengan kelasku sebelumnya X5. Namun ternyata Allah memang yang  Maha Pengasih, aku diberi teman-teman dengan segala bentuk perilaku yang membuat aku belajar untuk memahami semua perbedaan mereka. Bila di bilang semua macam karakter ada di kelasku. Pintar? Ada. Pemalas? Ada. Rajin? Ada. Bore? Ada. Pemarah? Ada. Gokil? Ada. Penyabar? Ada. Lebai? Ada. Waaah lengkap pokoknya, karena perbedaan itulah yang membuat kelas ini ramai dan aku menyukai mereka. Mereka unik. Mereka berbeda satu sama lain dengan berbagai sifat mereka khas yang akan selalu aku ingat tentang mereka

XI-XII IPA 4 SMA Negeri 1 Banjarmasin 2010-2012 adalah kelas terbaikku. Aku tak pernah menyesal bisa berada di kelas ini. Aku mengerti banyak hal, tentang kepercayaan persahabatan dan banyak hal lainnya. Dua tahun lamanya ternyata bagiku kurang lama untuk membuat kisah dengan kalian. Namun, aku masih tetap bersyukur walau kita hanya bisa bersama selama 2 tahun. Will miss all of loloters everytime and everywhere. Thank You Very Much Guys. Loloters are the best gift that i ever had from Allah. :’)
Our Class Full with Color

Formal Time

My Fav Expression


A Four means Always Forever

Our Home

Hari Keakraban

Our Symbol

Minggu, 04 Maret 2012

Kenangan Masa SMA

Tak selamanya bunga ini mekar
Langit itu kelabu
Tak selamanya kebersamaan ini kita rasakan

Karena pada akhirnya nanti
Bunga ini akan layu
Langit itu akan kelabu
dan pada akhirnya kebersamaan ini
akan menjauh dan hilang

Ingin aku pergi kemanapun
Sejauh kaki melangkah
Untuk mencari sesuatu
yang dapat menghentikan waktu
karena aku membutuhkannya sekarang
karena aku tak sanggup berpisah denganmu
Teman – temanku

Inilah diriku
Yang sudah terbiasa dengan tawa kalian
Yang sudah terbiasa berbagi cerita dengan kalian
Yang sudah terbiasa bermain dan belajar dengan kalian
Dan sudah terbiasa dengan kehadiran kalian
Di kelas ini dan kehidupanku sekarang

Ingin aku berteriak sekeras mungkin
“Aku masih tak sanggup berpisah dengan kalian “
Namun ku sadar teriakan ini tidak dapat menghentikan waktu
Atau sekedar membuatnya melambat

Kemarin adalah kenangan untuk hari ini
Hari ini adalah kenangan untuk besok
Besok adalah kenangan untuk lusa
Dan setiap hari tidak ada kejadian
yang tak pantas kukenang untuk kusimpan
Di dalam hati dan pikiranku
Sudah ku beri ruang sebesar lautan
Untuk menyimpan kenangan ini
Semua kenangan berharga ini
Kenangan Masa SMA

Sebuah puisi spesial untuk teman-temanku. Aku sayang kalian @loloters 

Sabtu, 04 Februari 2012

Penggalauan

              Akhir-akhir ini kita sering mendengar kata-kata galau. Apa sih sebenarnya yang demaksud dengan galau? Mungkin sebelumnya aku menceritakan beberapa pengalaman pribadiku dulu dan mungkin kita dapat menyimpulkan apa yang dimaksud dengan galau.
            Pengalaman ini aku dapat dari beberapa teman
1.        “Aniiiis, aku galau ....”
                   “ Galau? Kenapa emangnya?”
                   “ Malam tadi aku marahan sama pacarku”
            2.    “ Nis boleh curhat nggak?”
                   “ Boleh dong, ada apa?”
                   “ Aku galau nih, binggung mau masuk universitas mana?”
            3.    “ Niiis”
                   “ Hmm kenapa?”
       “ Aku galau nis. Dia kok memperlakukan aku seperti ini, padahalkan dia udah punya pacar ”
            
             Ya, begitulah cerita teman-temanku yang menggunakan kata galau sebagai kata untuk melambangkan hatinya, atau mungkin kata galau bisa dibilang sebagai ungkapan perasaan seseorang, tapi perasaan yang bagaimana? Sedih?  Bingung?  Atau Gundah?  Aku sempat tanya dengan beberapa orang apa sih yang dimaksud dengan GALAU dan apa apa sih bedanya dengan sedih, bingung, nyesak, kecewa, khawatir,gundah dan putus asa?
Kata mereka : 
Carin : Perasaan campur aduk seperti nano-nano antara sedih senang marah bimbang bingung menjadi satu.
Vina: Perasaan sedih bimbang kecewa yang campur aduk.
Nancy : Perasaaan bimbang dalam menghadapi suatu hal atau masalah.
Kiki : Sedih.
Irma : Perasaan sedih disaat ada masalah dengan pacar atau keluarga.
Zazav : Sedih gundah bingung saat lagi ada masalah.
Emen : Khawatir.
Febby : Perasaan bimbang tapi seiring berjalan waktu berubah arti dari bimbang menjadi rasa yang tak enak untuk dirasakan.
Nadya : Kebingungan yang sangat .
Linda : Saat kamu binggung menentukkan pillihan
Mama dan Papah : Perasaan bingung dan bimbang dalam menentukan suatu pilihan.
            
       Menurut mereka galau adalah perasaan sedih atau binggung. Namun taukah kamu apa arti galau sebenarnya menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia ( KBBI )? Ini dia pengertian galau  menurut KBBI
Galau adalah saat pikiran kacau tak keruan
Itulah arti galau sebenarnya, penggunaan kata galau sekarang telah disalah artikan oleh banyak orang. Banyak yang mengartikan galau adalah perasaan sedih akibat kehilangan seorang pacar atau kegagalan cinta atau suatu perasaan sedih yang mendalam.Ada juga yang meanggap galau adalah perasaan yang sulit diungkapkan, yah itu terserah mereka mengartikannya seperti apa. Namun pengartian galau itu sendiri lebih banyak didominasi oleh suatu perasaan yang sedih bukan arti sebenarnya seperti kacau tak keruan. Yah memang sih disaat kita kacau dan bimbang kita pasti sedih namun lebih condong kearti kacau dan bimbang daripada sedih.  Lalu mengapa galau sekarang lebih identik dengan perasaan yang sedih?
Twitter merupakan media yang paling sering digunakan orang untuk berbagi kegalauannya, tetapi mereka salah mengartikan galau. Disaat mereka sedih mereka bilang mereka sedang galau, bahkan banyak akun-akun Twitter yang khusus me-share ungkapan mengenai kegalauan dan tak sedikit juga followers yang me-retweet tweet-tweet mereka. Hal inilah yang menyebabkan banyak orang menyalahartikan kata galau menjadi ungkapan perasaan yang sedih.
            Perasaan galau bukanlah perasaan yang enak jadi jika kalian melihat teman sedang galau jangan diolok-olok atau malah diganggu tapi kita harus menjadi motivator baginya agar perasaan galaunya menjadi hilang. Namun kalau kita yang sedang menggalami penggalauan bagaimana? Pertama, kalian harus menemukan seseorang untuk menjadi tempat curahan hati kamu dan ceritakan apa yang membuat kamu galau sehingga temanmu bisa memberi semangat dan solusi untuk masalahmu. Tetapi jika kamu masih merasa galau ikuti saja kata Master Penggalauan kita (@Poconggg) Bershowerlah!! Hahahaha

“ Galau adalah perasaan bimbang, bingung dan kacau karena kita dihadapkan suatu pilihan yang sulit dan kita takut untuk mengambil resiko yang akan kita hadapi nanti. ”
Anis Fairizza S.Pg (Sarjana Penggalauan)

Rabu, 01 Februari 2012

Harapan terdalam

Dunia terasa gelap

Tanpa bintang tanpa bulan

Sungguh berbeda seperti ku lihat dlu

Waktu itu

Waktu disaat semua bahagia

waktu disaat selalu ada cinta


Disini ku menatap langit.

Terasa hampa tanpa sinar

Terasa kurang tanpa kilau

Membuatku semakin lama semakin meratapinya


Wahai bintang kenapa kau tak muncul d malam sepi ini.

Teganya kau membuatku sendri disini tanpa senyummu yg berkilau

Hinakah aku ini sehingga kau enggan menemaniku hanya untuk malam ini saja,


Tapi aku tau kau selalu ada

Aku tau kau selalu disana

Tak berpindah

Tak akan menjauh walau kau tak terlihat oleh mata hatiku


Sambil berselimut kabut

Berbekal harapan

Izinkan aku mencarimu

Menemukanmu dalam gelap nya malam

Aku hanya ingin mengantarkan sebuah harapan dari hati yang tersakiti

Hanya satu saja pintaku padamu bintang

" Aku ingin bahagia "


Published with Blogger-droid v2.0.4